Blue Sky Premier Lounge Hadirkan Layanan Lounge Premium Super Lengkap

Pekanbaru – (15 Februari 2019) Blue Sky Premier Lounge secara resmi dibuka oleh Kepala Dinas Pariwisata Kota Pekanbaru. Blue Sky Premier ini merupakan Lounge pertama di Pekanbaru yang memberikan pelayanan service yang premium dengan fasilitas super lengkap dan nyaman. Blue Sky Premier Lounge ini juga menjadi cabang ke-15 dari Blue Sky sendiri. 

“Kami ingin memberikan pelayanan yang premium bagi pelanggan kami dengan suasana yang nyaman dan juga tetap menyajikan makanan tradisional Indonesia yang terjamin kualitasnya  sebagai base menu kami. Kami juga mempekerjaan SDM asli dari Pekanbaru” Ungkap CEO Bumi Liputan Jaya Blue Sky Group Linan Kurnia Liu. 

Hadirnya layanan Blue Sky Lounge ini disambut baik oleh pengelola Bandara Sultan Syarif Kasim II. “Bandara kita sudah mendapatkan penghargaan Bintang 4 dari Sky Track. Walaupun jumlah penumpang kita menurun, namun dengan adanya Blue Sky Premier Lounge ini diharapkan dapat meningkatkan pelayanan Bandara dan juga dapat mencapai penghargaan Bintang yang lebih tinggi lagi kedepannya.” Ungkap Executive General Manager Angkasa Pura 2.

Blue Sky Premier Lounge ini tidak hanya diperuntukan untuk calon penumpang pesawat yang akan berangkat melalui Bandara Sultan Syarif Kasim II saja, tapi bisa juga dinikmati oleh pelanggan umum non-travellers lainnya. Ini dikarenakan fasilitas yang disediakan oleh Blue Sky Premier Lounge ini sudah sangat memadai untuk melakukan meeting atau sekedar tempat untuk coworking space.

Fasilitas yang disediakan oleh Blue Sky Premier Lounge diantaranya Buffet makanan, Capsule Room (Private coworking space), Coffee Shop, Prayer Room, VIP Room, Smooking Room, Nursery Room, Shower Room, Reflexy dan Air Side (pengantaran hingga ke sisi pesawat).

Buffet makanan Blue Sky Lounge ini mengambil tema makanan “Local Content” alias makanan tradisional Indonesia. Mulai dari Appetizer, Main Course dan Dessert semuanya tersedia di Buffet ini. Menu yang disajikan pun variatif dan akan berubah setiap harinya. Ada juga Egg Corner setiap jam 5-10 pagi dan Shabu-shabu di Live Cooking Corner. Semua makanan disini tipenya All you can eat. Jadi bisa makan sampai puas.

Capsule Room atau bisa disebut private coworking space ini merupakan suatu konsep baru yang dikeluarkan oleh Blue Sky. Capsule Room ini diperuntukan bagi yang ingin memliki space lebih private dan cocok untuk lebih fokus dalam bekerja. 

Bagi pecinta kopi Blue Sky Premier Lounge ini juga menyediakan mini-bar khusus yang diberi nama Ippolito. Ada banyak pilihan kopi yang disajikan disini. Mulai dari Cappucino, Mochacino, Americano dan produk kopi lainnya. Mereka menjamin bahwa kulaitas kopi mereka setara yang disajikan coffe shop diluaran. Karena Ippolito ini juga dioperasikan oleh Bartender yang Profesional. Tentunya Ngopi di Ippolito juga bisa dinikmati sampai puas juga.

Blue Sky Premier Lounge juga dilengkapi oleh VIP Room. Fasilitas yang disediakan disini diantaranya proyektor, printer dan layar TV. Untuk menggunakan VIP Room akan dikenakan fee tambahan diluar Lounge Fee.

Ada juga fasilitas Air Side yang disediakan oleh Blue Sky Premier Lounge. Air Side ini merupakan fasilitas drop of calon penumpang hingga ke sisi pesawat. Penumpang akan melalui jalur khusus dan diantar menggunakan mobil direct hingga ke sisi pesawat. Fasilitas ini tentunya akan memberikan kenyamanan dan privasi lebih tinggi bagi para calon penumpang. Untuk mengunakan fasilitas ini juga harus mengeluarkan Fee tambahan. 

Semua fasilitas yang disediakan Blue Sky Premier Lounge ini dapat dinikmati dengan membayar Loung Fee sebesar Rp120.000 (Exclude VIP Room, Air Side dan Refelexy).

Blue Sky Premier Lounge buka setiap hari dari jam 5 Pagi – 10 Malam. Namun bisa berubah kapan saja sesuai jadwal keberangkatan pesawat calon penumpang. 
Ingin kami meliput atau menulis tentang kegiatan usaha Anda? Launching produk baru, promo, grand opening, dll? Silakan hubungi kami via email [email protected].
Share Artikel ini:
0 Pesan
Pesan